LOMBOK BARAT , Desa Kuripan, Kecamatan Kuripan semakin mematangkan dalam mensukseskan Lomba Kampung Sehat di Desanya, Senin (19/10).
Sebagai salah satu Desa yang mewakili Lombok Barat di Tingkat Provinsi, Desa Kuripan membenahi disegala sector, untuk mewujudkan kampung sehat.
Kepala Desa Kuripan Hasbi mengatakan sangat mengapresiasi atas kepedulian warganya dalam mendukung kampung sehat.
“Para kepala Dusun dan warga Desa Kuripan, bahu membahu membangun Desa Kuripan untuk lebih menciptakan kampung yang sehat,” ungkapnya.
Ini terlihat dalam menyiapkan sarana protocol Kesehatan dilakukan secara bergotong royong, seperti menyiapkan sarana cuci tangan di Tempat yang masih dirasa kurang.
“Memaksimalkan Kembali tempat cuci tangan ditempatkan di lokasi strategis yang mudah di jangkau masyarakat,” ucapnya.
Dalam pemasangan tempat cuci tangan ini juga dibantu oleh TNI-Polri yang senantiasa melakukan pendampingan dalam mensukseskan kampung Sehat Desa Kuripan.
Sementara itu, Kapolsubsektor Kuripan Iptu Agus Supriadi, SH mengatakan tempat kesiapan dalam mendukung penerapan protocol Kesehatan juga menyasar di tempart wisata.
“Di Tempat Wisata Gunung Sasak, dilakukan pembuatan tanda jalur naik dan turun, sebagai tanda jaga jarak antar pengunjung,” ujarnya.
Sedangkan untuk sarana tempat cucu tangan, toilet dan sarana pendukung lainnya telah disiapkan sebelumnya, sehingga diharapkan Protokol Kesehatan di Tempat Wisata Gunung Sasak lebih baik lagi.
“Tempat fasilitas umum seperti pasar juga telah dilakukan penataan Kembali, memisahkan antara penjual daging, sayur dan snak, sehingga lebih rapi dan tertata,” imbuhnya.
Menurutnya, saat ini Desa Kuripan juga sedang menyiapkan kampung wisata dengan sebutan kampung MotoGP.
“Ini sangat berkaitan erat, dimana untuk kenyamanan pengunjung nantinya, tentunya harus didukung oleh kampung yang sehat,” tandasnya.(gl 02).